Apa yang bisa kuperbuat saat ini
Segudang mimpi buruk telah hadir disetiap tidurku
Tapi kupercaya, semua akan baik-baik saja
Hanya sekedar bunga tidur yang layu jika tak kusiram
Mungkin ini hanya sebuah dagelan sebelum pernikahan tiba
Atau lintasan parodi kehidupan tanpa arti melucuti hakekatnya
Tapi kupercaya, semua akan baik-baik saja
Hanya sekedar gurauan setan yang tak mampu menggoyahkanku
Apa yang harus kuperbuat dua hari ini
Beberapa atribut pelengkap akad belum terangkai sempurna
Tapi kupercaya, semua akan baik-baik saja
Hanya sekedar dahaga yang kan hilang oleh seteguk air senyuman
Mungkin ini seperti sebuah cerita serial yang terhenti oleh iklan
Menantikan klimaks yang kan tersiar beberapa hari lagi
Tapi kupercaya, semua akan baik-baik saja
Hanya sekedar penantian yang mampu membuatku bahagia selamanya…
bersamanya…
bersama cinta-Nya
26 June 2007
Maafkan adi yah
Ketika takdir itu mulai terbacakan
Aku merasakan tangisan itu membasahi hatiku
hingga air mata inipun wujud dari tangisan itu
ketika engkau duduk dan aku terbaring
senyummu telah membasuh semua luka yang ada
mengeringkan semua kegundahan yang membanjiri jiwaku
ketika engkau duduk menemani setiap malam menjelang tidurku
aku telah kehilangan jutaan kata untuk kupersembahkan padamu
hanya tigabuah kata yang kuulang berulang kali : “maafkan adi yah”
Aku merasakan tangisan itu membasahi hatiku
hingga air mata inipun wujud dari tangisan itu
ketika engkau duduk dan aku terbaring
senyummu telah membasuh semua luka yang ada
mengeringkan semua kegundahan yang membanjiri jiwaku
ketika engkau duduk menemani setiap malam menjelang tidurku
aku telah kehilangan jutaan kata untuk kupersembahkan padamu
hanya tigabuah kata yang kuulang berulang kali : “maafkan adi yah”
19 June 2007
Di Ruang Itu
Setiba aku di ruang itu
Aku akan menunggumu menyiapkan segala hidangan penuh kerinduan
Yang aku senantiasa menyantap setiap cinta yang terhidang
Dalam sendiri di ruang itu
Aku akan membaca setiap tanda-tanda yang tergantung di langit hati
Yang aku senantiasa menggapai setiap harapan yang tergantung
Setiap luang waktu di ruang itu
Aku coba melerai setiap pandangan yang terhalang kekhilafan
Yang aku senantiasa menghancurkan setiap pancaran yang terhalang
Aku akan menunggumu menyiapkan segala hidangan penuh kerinduan
Yang aku senantiasa menyantap setiap cinta yang terhidang
Dalam sendiri di ruang itu
Aku akan membaca setiap tanda-tanda yang tergantung di langit hati
Yang aku senantiasa menggapai setiap harapan yang tergantung
Setiap luang waktu di ruang itu
Aku coba melerai setiap pandangan yang terhalang kekhilafan
Yang aku senantiasa menghancurkan setiap pancaran yang terhalang
14 June 2007
dusta dalam lamunan
tanganku rapuh, fikiranku jatuh
langit hatiku runtuh, pijakanku lumpuh
dosa apa yang telah kuperbuat sehingga hanya jurang menganga terbentang di depanku
sulitku menepiskan rasa gelisah yang menjerat hingga kerongkonganku tergelatak lemah
luka ini telah melukaimu
aku ingin teriak dan bertanya apa yang terjadi saat ini
aku ingin bersimpuh apa yang harus kulakukan saat ini
seperti biasanya, aku tak kan menghalangi air mataku keluar
seperti biasanya, aku tak kan membiarkan menjadi seorang pecundang
Wahai Tuhan, ampuni aku.... ampuni aku
Ya 4JJ1, lindungi aku... lindungi aku
Wahai Rabb, bimbing aku... bimbing aku
tunjukkan aku jalan yang pantas aku pijak setiap waktuku
langit hatiku runtuh, pijakanku lumpuh
dosa apa yang telah kuperbuat sehingga hanya jurang menganga terbentang di depanku
sulitku menepiskan rasa gelisah yang menjerat hingga kerongkonganku tergelatak lemah
luka ini telah melukaimu
aku ingin teriak dan bertanya apa yang terjadi saat ini
aku ingin bersimpuh apa yang harus kulakukan saat ini
seperti biasanya, aku tak kan menghalangi air mataku keluar
seperti biasanya, aku tak kan membiarkan menjadi seorang pecundang
Wahai Tuhan, ampuni aku.... ampuni aku
Ya 4JJ1, lindungi aku... lindungi aku
Wahai Rabb, bimbing aku... bimbing aku
tunjukkan aku jalan yang pantas aku pijak setiap waktuku
08 June 2007
kuatkan pijakanmu, saudaraku
apa yang telah kau abaikan
setelah cahaya merasuki jiwamu
akankah kau berbalik ke belakang
atau memilih-milih jejak yang kau sukai
janganlah terbesit di pikiranmu saudaraku
janganlah terlintas di benakmu saudaraku
aku bisa menangis jika kau memberontak pada-Nya
menunda atau menafikan perintah-Nya adalah pemberontakan sesungguhnya
saudaraku, carilah ilmu yang bisa menguatkan perjalananmu
saudaraku, carilah teman yang bisa menemanimu dalam kondisi terperih sekalipun
pantaskah kau malu pada manusia, karena engkau khawatir mengecewakannya
hingga kau tak malu bahkan tak takut, jika suara-Nya telah memanggil-manggil mu
yakinlah dengan jalan yang kau pijak
jika kau ragu, duduklah dan berfikir
jangan berbelok ke kiri atau kanan
karena jalan menuju-Nya selalu lurus
cuma seringakali ada rintangan, ancaman, hambatan dan gangguan
bersabarlah, tabahlah, ikhlaskan dirimu serta tawakal pada-Nya... selalu
setelah cahaya merasuki jiwamu
akankah kau berbalik ke belakang
atau memilih-milih jejak yang kau sukai
janganlah terbesit di pikiranmu saudaraku
janganlah terlintas di benakmu saudaraku
aku bisa menangis jika kau memberontak pada-Nya
menunda atau menafikan perintah-Nya adalah pemberontakan sesungguhnya
saudaraku, carilah ilmu yang bisa menguatkan perjalananmu
saudaraku, carilah teman yang bisa menemanimu dalam kondisi terperih sekalipun
pantaskah kau malu pada manusia, karena engkau khawatir mengecewakannya
hingga kau tak malu bahkan tak takut, jika suara-Nya telah memanggil-manggil mu
yakinlah dengan jalan yang kau pijak
jika kau ragu, duduklah dan berfikir
jangan berbelok ke kiri atau kanan
karena jalan menuju-Nya selalu lurus
cuma seringakali ada rintangan, ancaman, hambatan dan gangguan
bersabarlah, tabahlah, ikhlaskan dirimu serta tawakal pada-Nya... selalu
07 June 2007
Teruslah Berjuang 2
sulit sekali menulis beberapa bulan terkahir ini
ntah kenapa, sulit sekali menemukan ruang kosong untuk menguntai kata
semakin sulit saja merangkai kata buatku
ntah akan seberapa lama hal ini akan terjadi
mungkin esok atau lusa, aku akan menggetarkan dunia !!!
saat ini, aku akan merencanakannya !!!
keep smile in the 4JJ1 SPIRIT with TRUE love of HIM
ntah kenapa, sulit sekali menemukan ruang kosong untuk menguntai kata
semakin sulit saja merangkai kata buatku
ntah akan seberapa lama hal ini akan terjadi
mungkin esok atau lusa, aku akan menggetarkan dunia !!!
saat ini, aku akan merencanakannya !!!
keep smile in the 4JJ1 SPIRIT with TRUE love of HIM
Subscribe to:
Posts (Atom)